Rabu, 28 Oktober 2009

Gak ada Yang Aneh

Gak ada Yang Aneh

Tiap hari rasanya gak ada yang aneh, kecuali hal-hal yang bisa kupandang dengan mataku sendiri, entah apa yang mesti harus kuperbuat jika seandainya jaring internet tidak bisa tersambungkan dengan komputer yang ada di atas meja kerjaku, ya ..., meja kerja "alias Meja Kantor Meja kepunyaan Kantor, yang kugunakan untuk kerja". Tak ada fasilitas kantor yang aku gunakan, karena memang aku tak mau. Biarkan mereka yang butuh. Hari demi hari terus berganti rutinitas tidak pernah memberikan tantangan yang menggembirakan, hal ini mungkin sama dengan rekan kerja yang lain. Bagaimana jadinya jika jalur jaringan internet tidak tersambung "Disconnect" rasanya ruangan begirtu sempit, jika kamu bertanya kenapa tidak nyambung ..? karena memang jalur yang terputus, atau terputus karena telat bayar ? Pasti keriuhan suasana di ruang terjadi, termasuk ruang yang biasa pengap dan diam membisu penuh hitungan angka dan bunyi cetrak-cetrek pencetan keyboard mesin ketik tua yang umurnya lebih tua dari umur kantor.

Inilah hidup.., itulah kalimat yang keluar dari salah satau bibir rekan kerja, ini perjuangan ...? lanjutnya, ada juga yang bilang, ini loyalitas..? ada juga yang bilang, ini tak bisa dikomentari.... Sungguh kondisi semakin susah, perjalanan makin panjang, perjalanan makin tidak menentu, yang aku yakini sebuah perjalanan tak perlu sanjungan, tapi realitas dan kondisi yang sebenarnya.

Siang ini, demi membunuh waktu jenuhku, aku melangkah ke luar, sang Bunga tampak sendiri, segar terlihat, karena kemaren sudah disiram, namun ia tertunduk layu, tak sampai hati kusentuh, apalagi kucium kubiarkan lepas dahaga ditempatnya. Aku hanya tersenyum.
Hasrat ingin menciumnyapun sirna. Hingga, cahaya Matahari yang tembus menerpa dahan dan tangkainya mulai tertutup awan hujan, akupun beranjak dengan Do'a-Ku untuk-Mu.


Akhir Oktober 2009

Tidak ada komentar:

albaso.blogspot.com

Sedikit berbagi dan bercekerama, tidak ada maksud mendiskreditkan siapapun. Dengan tulus saya mohon maaf, jika ada kalimat yang dapat menyinggung pembaca.

Hormat saya
albaso

INDONESIA JAYA

INDONESIA JAYA
Indonesian Flag